Masih banyak para pengguna Yamaha Mio akhirnya memutuskan untuk memodifikasi kuda besi kesayangannya itu. Untuk urusan modifikasi motor Mio pun cukup mudah, dan bisa disesuaikan dengan bujet yang kamu punya. Berikut ini Moladin akan memberikan tips modifikasi motor Mio yang mungkin bisa jadi refrensi buat kamu.
Khususnya menentukan aliran dan juga menyiapkan bujet tentunya, agar modifikasi motor Mio sporty yang kamu punya dapat berjalan lancar.
Pilihan modifikasi motor Mio seperti ini mampu meningkatkan tampilan dan juga fungsi kendaraan itu sendiri. Dengan modifikasi cross atau trail, membuat skutik kamu jadi bisa diajak untuk melahap segala medan jalan, mulai dari off-road dan juga on-road.
Setidaknya bisa memiliki gambaran penting untuk modifikasi Yamaha Mio yang nantinya akan kamu lakukan. Jika masih bingung, berikut sejumlah refrensi modifikasi motor Mio sporty buat kamu, Sob!
Tampilan Yamaha Mio lansiran 2009 ini tampil lebih gaya dengan sentuhan serat karbon pada bagian cover speedometer. Opsi modifikasi Yamaha Mio beraliran trail ini kerap menjadi pilihan banyak masyarakat pecinta petualangan.
Dengan beberapa perubahan pada bodi maupun mesin, Yamaha Mio pun dapat disulap menjadi motor trail yang keren. Tanpa berpanjang lebar, berikut ide modifikasi Mio trail yang bisa jadi refrensi buat kamu:
Demi menunjang tampilan modifikasi Mio trail, kamu bisa mengganti sepatbor belakang dengan model yang lebih tinggi. Tujuannya adalah untuk melindungi punggung pengendara supaya tidak terkena cipratan air atau lumpur. Modifikasi ini sangat diperlukan karena motor trail biasanya dipacu di medan yang tidak mulus Dalam hal ini ada sejumlah komponen yang perlu diubah, seperti suspensi, jok, dan stang bisa dibuat lebih tinggi.
Yamaha Mio standar pada dasarnya memang tidak ditujukan untuk medan yang sulit sehingga harus diantisipasi dengan rangka penguat. Pada bagian belakang, Mio modif trail ini bisa menggunakan suspensi standar Yamaha X-Ride.
Konsep modifikasi Mio baby look, yakni merubah motor standar menjadi lebih trendy dan keren. Tidak hanya itu saja, kamu juga perlu mengubah sejumlah komponen pendukung seperti kampas kopling, asklep, magnet, karburator, dan kelistrikan.
Sejalan dengan namanya, gaya ini terinspirasi dari modifikasi motor yang dilakukan di Thailand. Jenis modifikasi Mio Thailook, sebagian bodi juga dapat dibuang sehingga bobot motor semakin ringan.
Yamaha Mio J Jadi Supermoto
Geger Flashtio yang berdomisili di Pondok Kelapa, Jakarta Timur pun terpilih sebagai konsumen pengganti. Untuk mengubah Yamaha Mio J jadi supermoto, Mochamad Sidik sang empunya bengkel yang terletak di kawasan Kemayoran, Jakarta Pusat pun ubah desain bodi bagian depan. Selain itu, di bagian body juga ditambahkan besi tubular sebagai aksen penguat.
“Mika lampunya masih sama dengan bawaan Mio J, tetapi kita ganti bohlamnya pakai punya Pro J,” tambah Sidik.
Untuk membuat pacuan menjadi lebih tinggi seperti lazimnya supermoto, Sidik mengganti bagian kaki-kaki orisinil Mio J dengan kepunyaan Jupiter MX dan Yamaha X-Ride. “Suspensi depannya pakai punya MX, sedangkan tabung sok belakang comot dari X-Ride.
Be First to Comment